Dikitup dari akun sosial media Instagram @officialamirhamzah, pengerjaan revitalisasi Pasar Tavip Kota Binjai sudah 96%. (Istimewa) |
Nusantaratopnews.id, Binjai - Revitalisasi Pasar Tavip Kota Binjai sudah hampir selesai. Pengerjaan proyek pusat perdagangan masyarakat Kota Binjai tersebut menyentuh angka 96%.
Hal ini diketahui dari akun sosial media Instagram Wali Kota Binjai Drs H Amir Hamzah MAP.
"Alhamdulillah, perkembangan pembangunan dan revitalisasi Pasar Tavip menyentuh 96%. Tidak lama lagi Pasar Tavip ini akan rampun dan akan segera digunakan," tulis Amir pada akun Instagram @officialamirhamzah, Selasa (03/12/2024).
Proyek pembangunan senilai Rp 76 miliar itu melalui pendanaan APBN tahun 2023-2024 yang dikerjakan oleh PT Karya Bangun Mandiri Persada (KBMP).
Sebelumnya, beredar isu miring terkait pengerjaan proyek Pasar Tavip ini yang diduga mangkrak.
Kendati, Amir Hamzah mengungkapkan, sebagai roda perekonomian pihaknya memfokuskan revitalisasi Pasar Tavip agar segera berjalan di pasar ini.
"Harapannya, masyarakat semakin rajin dan bersemangat berbelanja di sini. Dengan fasilitas dan kebersihan yang kita rawat bersama, pasar ini akan menjadi pasar tradisional yang maju," ucap Amir.
Sementara itu, kepada awak media Amir Hamzah pernah menyebut, pihaknya sangat mengupayakan revitalisasi Pasar Tavip. Karena sebagai jantung perekonomian masyarakat Kota Binjai, di Pasar Tavip ini agar pedagang ataupun warga yang berbelanja merasa nyaman dengan kondisi pasar yang baik. (Mer)