Nusantaratopnews.com, Deli Serdang - Pemerintah Desa Paya Geli, Kabupaten Deli Serdang, membagikan ribuan masker ke masyarakat dan kepada pengendara Jalan Desa Paya, Dusun 1 sampai Dusun 7, Minggu (20/09/2020).
Kali ini, pembagian masker dipimpin langsung Kepala Desa Paya Geli, Jumana, serta diikuti Perangkat Desa, Kepala Dusun, BPD, ibu-ibu PKK, LPM, KKN Umsu dan tim relawan Covid-19.
Kades mengatakan, kegiatan ini merupakan langkah bentuk kepedulian dalam memutuskan mata rantai pandemi Covid-19.
"Kita menyediakan sekitar 1000 masker untuk dibagikan kepada masyarakat dan pengguna lalulintas. Kita melakukan secara door to door ke rumah masyarakat Dusun 1 hingga Dusun 7," katanya.
![]() |
Ketika dilakukan pembagian door to door ke rumah masyarakat. Foto (Tim) |
Selain itu, dirinya juga menghimbau masyarakat untuk tetap mematuhi anjuran-anjuran yang telah ditetapkan dan protokol kesehatan demi mencegah penyebaran Covid-19 di sekitar lingkungan.
"Pakai-lah masker saat beraktifitas, menjaga jarak, mencuci kesehatan dan yang paling penting menjaga kesehatan. Jangan sampai imun tubuh kita menurun, karena itu paling rentan virus itu menyerang tubuh," ujarnya. (Tim)